Dirut Perumda Tirta Pase, Kolaboratif dan sinergi bangun wahana permainan anak


Lhoksukon |JRB.ONE - Dirut Perumda Tirta Pase, bertekad bangun wahana permainan anak dalam lingkungan komplek Perumda Lhoksukon menjadi wahana permainan anak dan wisata air paling disukai oleh masyarakat Aceh Utara.

Dirut bersama Direktur Umum mengajak para eksekutif dan legislatif Aceh Utara untuk meninjau dan mangamati perkembangan kemajuan Perumda diusia 42 tahun.

Ini ide kami para pimpinan disini untuk memajukan aset daerah yang tertata dengan rapi dan indah disukai oleh kalangan pelajar, dunia usaha dan masyarakat umum, kami disini ajak karyawan bergandeng tangan gotong-royong membangun wahana permainan anak yang dikelola oleh Koperasi Karyawan Perumda Tirta Pase.

Seluruh fasilitas dikomplek ini kita renovasi termasuk mesin yang harganya miliar rupiah, kami sulap jadi aktif kembali dan bisa dimanfaatkan untuk kemajuan perusahaan dan Koperasi Karyawan yang jumlahnya mancapai 200-an karyawan.

Menurut Dirut utama Imran,ST, kami berkolaborasi membenahi komplek ini, kami masuk ini dipenuhi semak belukar dan disana sini kotor tidak terurus, lebih lanjut beliau juga memaparkan bahwa selama ini kita kelola Perumda Tirta Pase sudah mampu melunasi utang sebesar 6 Miliar, kami terus fokus pada pembenahan sehingga bisa memberi keuntungan bagi daerah.

Direktur Umum T. Hidayatuddin, SE juga sangat optimis wahana permainan anak ini akan terus maju dan disukai oleh masyarakat Aceh Utara, wisata air juga kami upayakan pembenahan sehingga para pecinta wisata air akan terus berdatangan setiap hari, disini juga kami sediakan makanan ringan, disamping itu air  minum dalam kemasan IELOEN gratis tidak diperjual belikan.

Diakhir diskusi pada Senin (30/12/2024), Direktur Utama Imran, ST mengajak semua pihak untuk mendukung dan memajukan aset daerah untuk kemajuan Aceh Utara, secara khusus juga memaparkan bahwa telah memproduksi air botol siap saji, ini akan kami pasarkan sampai ke gampong-gampong di Aceh Utara dengan harga subsidi murah dan sangat terjangkau. Hadir dalam diskusi kemajuan Perumda Tirta Pase, Ketua Komisi 1 Tajuddin, Ketua MAA Idris, Mewakili PGE, para anggota Dewan dan Kabag Kominfo Setdakab Aceh Utara (Hamdani,S.Ag.,M.Sos).[*]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama