Musrenbangdes ini mengusung tema “Musrenbang Bermanfaat, Mari Kita Wujudkan Masyarakat Gampong Teumpok Beurandang Menjadi Lebih Maju, Makmur, dan Mandiri.” Acara dibuka secara resmi oleh Geusyik Gampong Teumpok Beurandang, Zulfikar, yang dalam sambutannya menyampaikan pentingnya penggunaan Dana Desa (DD) dengan tepat sasaran untuk kemajuan desa.
Zulfikar menekankan bahwa tujuan dari Musrenbangdes ini adalah untuk menyusun perencanaan pembangunan yang melibatkan masyarakat, sehingga setiap dana yang dialokasikan dapat digunakan secara transparan dan sesuai dengan kebutuhan desa. Ia juga mengingatkan agar setiap program yang diusulkan sesuai dengan anggaran yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
“Dana desa harus digunakan sesuai dengan anggaran yang sudah disepakati, dan prioritas program pembangunan harus disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat,” ujar Zulfikar.
Hadir dalam acara tersebut berbagai perwakilan dari Muspika Kecamatan Muara Batu, di antaranya Sekcam M. Isa, S.Sos., Danramil 04/Muara Batu Kapten ARM Sennov J.A., Md, yang mewakili, serta Kapolsek Muara Batu Ali Akbar. Selain itu, turut hadir pendamping desa dari Kecamatan Muara Batu dan Kabupaten Aceh Utara, Firman Alehba, serta masyarakat Gampong Teumpok Beurandang.
Dalam Musrenbangdes ini, masyarakat mengusulkan enam program prioritas untuk dana desa tahun 2025, yaitu:
- Pembangunan jalan usaha tani sepanjang 510 meter.
- Pengaspalan jalan desa.
- Pembangunan balai pengajian.
- Peningkatan fasilitas di bidang kesehatan.
- Santunan bagi anak-anak santri mondok di pesantren dan anak yatim.
- Pembangunan rumah layak huni untuk warga yang kurang mampu.
Zulfikar juga berharap agar pembangunan yang akan dilakukan, seperti jalan usaha tani, dapat mendukung aktivitas pertanian masyarakat, meningkatkan ketahanan pangan, serta menggerakkan ekonomi lokal melalui koperasi pertanian dan perdagangan.
Dengan revisi anggaran untuk tahun 2025, diharapkan pembangunan di Gampong Teumpok Beurandang dapat berjalan sesuai rencana, dan seluruh aparat desa serius dalam merealisasikan program-program yang telah disepakati bersama.[Pawang]