KKN Unimal Kelompok 140 Hijaukan Desa Meuria Aron dengan Kebun Ketahanan Pangan

Aceh Utara | JRB.ONEProgram Hijaukan Desa untuk Ketahanan Pangan Inisiatif Utama Dalam Program Pembuatan Kebun Oleh Anak KKN-PPM Unimal XXXVI kelompok 140 di Desa Meuria Aron, Kecamatan Syamtalira Aron, Aceh Utara, Rabu (5/2/2025).

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 140 memiliki peran strategis dalam membantu masyarakat, salah satunya dengan menciptakan kebun sebagai langkah untuk mendukung ketahanan pangan. Program ini juga agar berfokus pada pemanfaatan lahan tidur atau pekarangan yang belum optimal menjadi kebun yang produktif.

”Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pemanfaatan perkarangan sebagai sumber ketahanan pangan dengan menanam sayur-sayuran, dengan harapan warga dapat memanen hasilnya untuk kebutuhan sehari-hari,”ujar ketua kelompok Musril Aryandi

"Melalui program ini, kami berharap Desa Meuria Aron dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lain dalam menciptakan ketahanan pangan yang berkelanjutan. "Hijaukan Desa untuk Ketahanan Pangan" bukan sekadar program kerja, tetapi sebuah gerakan untuk masa depan yang lebih baik" ujar pak geuchik M.Isa Gampong Meuria Aron

Warga gampong setempat sangat mendukung program ketahanan pangan ini dan sangat mengapresiasi inisiatif mahasiswa KKN kelompok 140 dalam program ketahanan pangan.[*]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama